Kamis Menulis, Membuat Soneta Dengan Kata "Buka, Buku dan Baku"

 



Hai sahabat lage, ketemu dengan hari Kamis lagi. Kamis Menulis Komunitas Lagerunal membuat tantangan dengan membagikan kata "Buka, Buku, Baku." 

Baiklah sahabat, saya akan mencoba merangkai kata ini dalam sebuah bingkaian puisi baru jenis soneta. Puisi soneta memiliki 4 bait dengan susunan barisnya 4433, 4442, dan 1. Pola 4433 artinya bait pertama dan kedua terdiri dari 4 baris, dan bait ke 3 dan 4 terdiri dari 3 baris.  Pola 4442 artinya bait 1,2,dan 3 terdiri dari 4 baris, dan bait 4 terdiri dari 2 baris. Pola 1 bait, artinya bait itu terdiri dari 14 baris sekaligus. Pola ini dikenal dengan pola x.

Oke lah kalau begitu. Yuk intip soneta pertamaku.


Buka Cendela

Mister Beje

Bukalah lembaran buku
Bukalah wawasan
Dengan membaca buku
Niscaya pemahaman baru tercipta

Bagi orang berilmu
Membaca buku adalah baku
Membaca dengan indera
Membaca dengan nurani atma

Sarapan buku setiap pagi
Makan siang kau tambah lagi
Saat malam buku penghantar mimpi

Bakukan baca
Buka mata dunia
Bukukan karya

Kebumen, 16 September 2021



Kamis Menulis, Membuat Soneta Dengan Kata "Buka, Buku dan Baku" Kamis Menulis, Membuat Soneta Dengan Kata "Buka, Buku dan Baku" Reviewed by Mohamad Bajuri on September 16, 2021 Rating: 5

8 komentar:

  1. Oh ini jenis puisi soneta ya Mas BJ. Keren..

    BalasHapus
  2. Jadi kayak formasi sepakbola ya pak? Tapi ini tetap menambah pengetahuan tentang soneta. Saya kira soneta hanya milik Rhoma Irama, hehe..

    BalasHapus
  3. Sonetanya bagus juga. Jadi nambah wawasan. Siip lah...

    BalasHapus
  4. Ada jenis puisi lagi. Soneta. Maaf cendela itu apa ya? Jendela?

    BalasHapus
  5. Siap belajar lagi, Pak. Bagua juga yah.

    BalasHapus
  6. Bolehlah menggali Soneta ..... mantap Mister BJ

    BalasHapus

Postingan Populer

Ringkasan Materi Renang Gaya Bebas

  Penulis sedang berada di CB Kutowinangun .Dokpri. Ringkasan Materi Renang Gaya Bebas Posisi Tubuh : Telungkup: Posisi tubuh terlentang den...

Diberdayakan oleh Blogger.